Biodata dan Profil Novel Baswedan Penyidik KPK yang Religius dan Tegas

Novel Baswedan, cucu dari seorang pendiri BPUPKI yakni Abdurrahman Baswedan ini memang akhir-akhir ini banyak mengalami teror dan juga serangan yang mengarah pada dirinya. Lantas, serangan apa yang ia terima kali ini? Berikut ini adalah Berita, Foto, Kondisi, Biografi, Biodata dan Profil Novel Baswedan terlengkap.
Novel Baswedan, semenjak menjadi penyidik tetap di KPK pada tahun 2012, ia telah banyak memberantas kasus–kasus korupsi besar. Namun seiring dengan prestasi yang ia dapat, banyak juga ancaman yang ia terima.
Ia pernah ditabrak oleh sebuah mobil ketika ia sedang mengendarai motor di jalanan. Dan teror kali ini, Novel Baswedan disiram air keras. Kejadian ini terjadi di dekat rumahnya di Pegangsaan Dua, RT 3 RW 10 Kepala Gading Jakarta Utara.
Hari Selasa 11 April 2017 dini hari, Novel berangkat ke masjid kompleknya untuk melakukan sholat shubuh berjamaah seperti yang biasa ia lakukan. Namun ketika ia pulang, ia dihampiri oleh dua orang dengan 1 sepeda motor matic menyiramkan air keras kepada Novel.
Diketahui dari para saksi, bahwa pelaku teror ini menggunakan jaket hitam dan helm. Dan menggunakan pakaian serba tertutup. Pelaku menyiramkan air keras hanya sekali siram ke muka dan mata dan langsung kabur.
Saat Novel disiram dengan air keras, para jemaah masih berada di dalam masjid untuk berdzikir. Ketua RT di komplek Novel, Wisnu Broto mengungkapkan bahwa hari itu Novel lebih dulu pulang dari masjid.
Wisnu juga mengungkapkan bahwa ketika jemaah masih berdzikir, terdengan teriakan histeris, namun jemaah masih melanjutkan dzikirnya. Namun ada seseorang yang berteriak “Pak Novel, Pak Novel..” seketika para jemaah langsung keluar masjid untuk menolong.
Novel Baswedan dibawa ke Rumah Sakit Mitra Keluarga Kelapa Gading. Namun karena Novel membutuhkan perawatan intensif pada mata kirinya, ia dirujuk ke JEC, Jakarta Eye Center di menteng.
Novel juga mendapatkan memar pada dahi kirinya diakibatkan karena ia membentur sebuah pohon. Menurut penuturan Wisnu, setelah disiram dengan air keras, Novel berlari untuk mencari air, namun apalah daya, justru ia menabrak pohon nangka.
Kondisi Novel Baswedan Setelah disiram Air Keras
Kondisi Novel Baswedan Setelah disiram Air Keras
Menurut juru bicara dari Tim Investagasi Masyarakat Sipil, Haris Azhar, bahwa pelaku sudah profesional dan telah merencanakan berhari–hari. Pasalnya keadaan saat itu masih gelap karena memang masih dalam keadaan subuh.
Tetangga Novel pun menyampaikan bahwa beberapa hari terakhir ada beberapa orang yang tak dikenal sering berputar–putar komplek rumah Novel. Bahkan orang–orang tersebut pun sering terlihat di masjid ketika Novel sedang sholat.
Haris menduga bahwa serangan tersebut sudah direncanakan dengan matang dengan mengamati kebiasaan dari Novel. Untuk pelakunya sendiri, Haris tidak ingin menuduh siapapun.
Mantan Ketua MK, Mahfud MD menjenguk Novel Baswedan hari itu juga. Menurut Mahfud, kondisi Novel Baswedan sekarang sudah lebih baik. Ia sudah sadar dan berkomunikasi. Walaupun mata kirinya masih belum bisa melihat dan masih butuh perawatan intensif. Untuk mengenal lebih dalam siapa Novel Baswedan, mari kita simak biografi dan juga profil Novel baswedan berikut ini.

Biodata dan Profil Novel Baswedan Terlengkap

Biodata dan Profil Novel Baswedan Terlengkap
Biodata dan Profil Novel Baswedan Terlengkap
NamaNovel Baswedan
TTLSemarang, 20 Juni 1977
DomisiliPegangsaan Dua, Kepala Gading, Jakarta Utara
StatusMenikah
KeluargaAndurrahman Baswedan (Kakek)
Anies Baswedan (Sepupu)
Riwayat PendidikanSMAN 2 Semarang
Akademi Kepolisian
KarirKasatreskrim Polres Bengkulu (1999-2005)
Penyidik KPK (2007- Sekarang)
Novel Baswedan, pria kelahiran 20 Juni 1977 ini dikenal sebagai sosok yang pendiam dan juga religius. Meskipun pendiam, kalau sudah masalah korupsi, ia menjadi sosok yang tegas dan garang. Banyak nama yang sudah dijebloskan ke penjara berkat usahanya.
Mulai dari Nunun Nurbaeti dan juga Nazaruddin yang mencoba kabur keluar negri. Namun Novel beserta anak buahnya berhasil menjemputnya dan menyeretnya kembali ke Indonesia untuk dimasukkan ke balik sel jeruji besi.
Bukan hanya itu, kasus korupsi Bupati Buol, Amran Batalipu hingga Ketua Mahkamah Konstitusi Akil Mochtar pun berhasil ia bongkar. Ia juga mengomandoi penyelidikian kasus proyek infrastruktur daerah yang menyeret beberapa pejabat DPR RI mulai dari Wa Ode Nurhayati hingga Fahd A. Rafiq.
Keadaan sempat heboh dan memanas ketika Novel berhasil menyeret dan mengungkap kasus Irjen Pol Djoko Susilo pada tahun 2012 Ia dianggap mengkhianati korp bhayangkara. Namun banyak masyarakat dan bahkan SBY mendukung Novel.
Semenjak itu hubungan antara Novel dan Polri memanas. Dan pada akhirnya ia pun keluar dari pihak kepolisian dan menjadi penyidik KPK tetap pada tahun 2012.
Novel dikenal sebagai sosok yang religius, dimana ia sering melaksanakan sholat berjamaah 5 waktu di masjid. Bahkan di akun twitternya (@nazaqistsha) pun tertulis kata–kata bijak, “Bila dunia mulai menarik bagimu, dan akhirat terasa jauh darimu, Pejamkanlah mata, ingatlah kegelapan yang menanti di kubur”.
Informasi diatas sudah cukup mengobati rasa penasaran anda tentang siapa Novel Baswedan, serta memiliki hubungan apa dengan Anies Baswedan. Keduanya memang berkeluarga dan statusnya sebagai sepupu.
Sumber : http://inibiodata.com/biodata-dan-profil-novel-baswedan-penyidik-kpk-yang-religius-dan-tegas/

Romeltea Media
Berbagi Informasi Updated at:

Be the first to reply!

Posting Komentar

 
back to top